Jumat, 23 Oktober 2015

✿ Mulai Sekarang Jangan Buang Biji Buah Pepaya, Hhmm Ada Apa Ya?



Siapa yang nggak suka makan buah pepaya? Selain rasanya memang manis, sudah sejak lama buah yang berwarna oranye ini dikenal sebagai buah yang kaya akan manfaat. Kayak misalnya nih ada betakaroten sebagai antioksidan untuk menangkal radikal bebas. Belum lagi kandungan seratnya yang tinggi dan kandungan vitamin C yang banyak banget. Wuih dijamin kamu bakal sehat terus selama-lamanya. 

Tapi kalau lagi makan pepaya, jangan buru-buru buang bijinya ya? Ganggu sih terkadang kalau dilihat-lihat, tapi manfaatnya itu lho, banyak banget! Dari mulai antiinflamasi sampai antibakteri, menjaga kesehatan sistem pencernaan, ginjal, juga hati. Tuh, banyak kan? Cara konsumsinya bagaimana?

Caranya gampang banget! Kamu bisa mengeringkannya terlebih dahulu dengan cara dijemur, kemudian dihaluskan dan digunakan sebagai campuran dalam minuman. Nggak susah, ya kan?

Nah seperti dikutip dari laman Boldsky, berikut ini segudang manfaat baik yang bisa kamu dapatkan jika rutin mengonsumsi biji pepaya. Cekidot!

1. Sirosis hati




Tahukah kamu kalau mengonsumsi biji pepaya bisa membantu mengalami penyakit pengerasan hati atau sirosis? Kamu bisa mengonsumsi biji pepaya yang sudah dihaluskan tadi dengan perasan air jeruk nipis. Minum rutin selama dua bulan, terbukti penyakit sirosis hati bablas nggak balik lagi.

2. Menghambat sel kanker


Biji pepaya juga dipercaya dapat membantu menghambat atau bahkan menghentikan sama sekali pertumbuhan sel tumor maupun kanker, seperti kanker usus besar, payudara, leukimia, paru-paru, sampai prostat.

3. Antivirus



Konsumsi biji pepaya secara rutin, ternyata ampuh dalam penyembuhan infeksi virus ringan. Tubuh jadi selalu sehat dong!

4. Bisa jadi obat cacing.



Biji pepaya terbukti ampuh banget membunuh cacing parasit dalam usus. Hal ini disebabkan karena dalam biji pepaya terkandung alkaloid yang disebut dengan carpaine. Itu alasannya kenapa biji pepaya sering banget digunakan sebagai obat penyakit cacing kremi.

5. Menjaga sistem pencernaan.



Buat kamu yang sering punya masalah dengan lambung, coba deh konsumsi biji pepaya yang dihaluskan ini. Selain meningkatkan kesehatan pencernaan, juga membantu membuatnya lancar. Kok bisa? Iyalah, kan dalam biji pepaya itu sendiri terkandung enzim papain yang bisa membantu memecah protein dalam tubuh. 

6. Bermanfaat untuk kesehatan ginjal dan radang sendi.




Beberapa penelitian juga mengungkapkan kalau biji pepaya juga baik untuk kesehatan ginjal. Bahkan khasiatnya mampu mencegah gagal ginjal. Beberapa penelitian lain juga menambahkan bahwa biji pepaya juga bisa mengatasi penyakit radang sendi karena kandungan inflamasinya tersebut.

Wuih, banyak juga ya manfaatnya? Mulai sekarang sikat buah pepaya sampai sebiji-bijinya deh!


Ya Allah... semoga yang membaca artikel ini :
¤ Muliakanlah orangnya… Yang belum menemukan jodoh semoga lekas dipertemukan... Yang belum mendapatkan keturunan semoga cepat mendapatkannya… Semoga tergerak hatinya untuk bersedekah… Yang laki2 entengkanlah kakinya untuk melangkah ke masjid… Bahagiakanlah keluarganya… Luaskan rezekinya seluas lautan… Mudahkan segala urusannya… Kabulkan cita-citanya… Jauhkan dari segala Musibah, Penyakit, Prasangka Keji… Jauhkan dari segala Fitnah, Berkata Kasar dan Mungkar. Aamiin ya Rabbal'alamin.

“Bila kau tak tahan lelahnya belajar maka kau harus tahan menanggung perihnya kebodohan” (Imam Syafi’i)




 
;